Kegiatan Promotif dan Preventif dengan Edukasi dan Pemeriksaan Kesehatan Untuk Warga Jati Sari

  • Ummu Habibah STIKes Bhakti Husada Cikarang

Abstrak

Menurut Riskesdas tahun 2018 Stroke merupakan akibat dari Hipertensi yang lama, meningkat dari tahun 2013 ke 2018 khususnya di Jawa Barat. Diabetes Mellitus juga meningkat dari tahun 2013 ke tahun 2018. Riskesdas juga melaporkan indeks pengetahuan masyarakat mengenai kemudahan akses ke rumah sakit di Jawa Barat antara mudah dan sulit dengan presentasi yang hampir sama. Hal ini menunjukan bahwa  kenaikan penyakit jantung, Stroke, Diabetes Mellitus berkorelasi dengan masih banyak masyarakat yang mengalami kesulitan akses pelayanan kesehatan. Fenomena ini harus mendapat perhatian khusus bagi tenaga kesehatan dan para kader kesehatan serta lembaga swadaya masyarakat untuk membuka kemudahan bagi masyarakat dalam pencegahan penyakit degeneratif. Para tenaga kesehatan dan relawan mempunyai banyak peluang dalam hal membantu masyarakat menuju status sehat. Jenis dan bentuk dari pelayanan kesehatan yang diberikan dapat dengan bentuk pelayanan promotif, preventif, kuratif, dan rehabilitatif yang dilakukan terpadu, menyeluruh, dan berkesinambungan (Bustami,2011).

Diterbitkan
2022-12-14